solmi
solmi
  • Jan 26, 2022
  • 3638

Penuh Rasa Bangga, Kapolda Sambut Kepulangan 97 Personel Sat Brimob dari Papua

Penuh Rasa Bangga, Kapolda Sambut Kepulangan 97 Personel Sat Brimob dari Papua
Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo serah-terima bendera merah putih pada acara penyambutan 97 personel Sat Brimob Polda Jambi yang baru pulang dari tugas BKO Pam Rahwan Papua, Selasa (25/1)/foto: dok Polda Jambi

JAMBI - Kepala Kepolisian Daerah Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo didampingi Wakapolda Brigjen Pol Yudawan dan PJU Polda Jambi menyambut kedatangan 97 personel Sabrimob Polda Jambi BKO Pam Rahwan Papua tahun 2021-2022 di Mako Brimob Polda Jambi, Selasa (25/1).

Kapolda mengucapkan selamat datang kepada seluruh personel Satbrimob Polda Jambi yang telah selesai melaksanakan tugas BKO kurang lebih satu tahun dalam tugas pengamanan daerah rawan wilayah hukum Polda Papua.

Dia menyebutkan, selama melaksanakan tugas para personel BKO tidak ada pelanggaran sehingga membawa nama baik institusi Polri khususnya Polda Jambi di mata masyarakat.

Rachmad Wibowo mengatakan, tugas BKO di Papua merupakan pangalaman yang sangat berharga, dan diharapkan dapat dijadikan bekal untuk melaksanakan tugas tugas ke depan, khususnya tugas-tugas kepolisian di wilayah hukum Polda Jambi.

“Saya harapkan ini akan menjadi sesuatu kebanggaan tersendiri dan menjadi bekal dalam melaksanakan tugas-tugas selanjutnya di masa yang akan datang, " ungkap Kapolda Rachmad Wibowo.

Jenderal bintang dua itu menjelaskan, tugas polri ke depan akan semakin kompleks. Pasalnya seiring perkembangan zaman, pola pikir dan aktivitas masyarakat seakan tidak lagi mengenal batas ruang dan waktu.

Korps Brimob Polri, sebagai pasukan yang dapat diandalkan, personel brimob harus senantiasa siap sedia dan punya kemampuan melaksanakan tugas pokoknya dalam menanggulangi berbagai gangguan keamanan.

“Tugas yang telah Anda laksanakan merupakan sebagian dari tugas dan kewajiban kita sebagai anggota Polri. Selamat datang, Selamat kembali bertugas di Sat Brimob Polda Jambi, " ujar A Rachmad Wibowo menutup pidato singkatnya (UTI)

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU